Ticker

6/recent/ticker-posts

Ad Code


 

Ketua DPC PPP Kabupaten Blora dan Kabupaten Grobogan Serahkan Bantuan Hand Sanitizer dan APD ke RSI Purwodadi

Ketua DPC PPP Kabupaten Grobogan & Blora serahkan bantuan ke RSI Purwodadi
KABARGROBOGAN.COM - Persoalan menipisnya alat pelindung diri (APD) yang menimpa hampir seluruh fasilitas kesehatan menjadi perhatian. Sejumlah sukarelawan dari berbagai daerah ikut andil untuk memberikan mencarikan pasokan APD.

Mulai dari memberi bantuan APD berupa hand sanitizer, masker, hingga baju pelindung atau hazmet. Bantuan tersebut untuk mendukung dan melindungi tenaga medis saat merawat pasien dalam pengawasan (PDP) maupun pasien positif Covid-19.

Beberapa pihak yang memberikan bantuannya yakni Ketua DPC PPP Kabupaten Blora Abu Nafi dan Ketua DPC PPP Kabupaten Grobogan. Keduanya menyerahkan bantuan hand sanitizer, masker, dan handskun atau sarung tangan lateks.

Bantuan diberikan ke RSI Purwodadi dan beberapa di titipkan ke Dinas Kesehatan Kabupaten Grobogan. Beberapa lainnya juga diserahkan langsung ke puskesmas-puskesmas.

‘’Sebelum ke Grobogan, saya juga telah menyerahkan bantuan untuk pembuatan pakaian pelindung atau hazmet sepanjang seribu meter. Sekarang, kami bantu pemberian APD dan handsanitizer di Kabupaten Grobogan,” kata Abu Nafi, Senin (6/4).

Ketua DPC PPP Grobogan Mohammad Fattah menambahkan pemberian bantuan ini sebagai bentuk dukungan upaya penanganan Covid-19. Pihaknya memahami, saat ini kebutuhan APD sangat mendesak, terutama di fasilitas kesehatan.

Pihak lain yang turut memberikan bantuan yakni Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Grobogan bersama Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Terbuka (UT) Pokja Grobogan. Mereka memberikan bantuan boks dispenser air dan sabun cuci tangan, masker serta cairan disinfektan.

Bantuan tersebut disalurkan melalui BPBD Grobogan, Dinas Lingkungan Hidup Grobogan, RSPR Yakkum Purwodadi. Sementara, bantuan disinfektan diberikan ke beberapa desa di Kabupaten Grobogan.

‘’Hari ini kita bersama teman-teman mahasiswa UT FHISIP pokjar Grobogan mengadakan bakti sosial pembagian masker, boks air dan sabun untuk cuci tangan. Kami salurkan melalui Dinas Lingkungan Hidup, BPBD Grobogan dan RS Panti Rahayu Yakkum Purwodadi,” jelas Koordinator Bidang Kesra PWI Grobogan, Intan Maylani.